Pada artikel sebelumnya kami membahas mengenai aplikasi Indopremier yang bisa digunakan untuk berinvestasi berbagai macam instrumen keuangan. Kami pun sudah mengulas tentang bagaimana cara pendaftaran akunnya.
Nah kali ini, kami akan membahas mengenai cara mengisi saldo Indopremier yang cukup penting untuk dipahami.
Seperti yang telah kami bahas di artikel sebelumnya, untuk mulai bertransaksi di Indopremier, kalian diharuskan memiliki dana di rekening dana investor yang kalian miliki.
Caranya mudah, yakni dengan melakukan top up seperti biasanya.
Rekening ini berfungsi sebagai wallet sementara, sebagai wadah untuk menyimpan dana yang ‘siap’ untuk digunakan bertransaksi.
Enaknya, kalian juga bisa menggunakan ini sebagai pemisah dengan kebutuhan utama kalian.
Jadi, jika sedang mempunyai uang lebih, kalian bisa melakukan transfer untuk mengamankan uangnya.
Tapi dibalik itu, mungkin ada sebagian dari kalian yang mempertanyakan apa pentingnya pengisian saldo Indopremier ini. Untuk menjawabnya, simak penjelasan berikut:
Isi Saldo Indopremier Dan Mulai Invest
Lain halnya dengan transaksi di marketplace biasa, untuk bisa melakukan transaksi pada aplikasi investasi seperti Indopremier, kalian diharuskan mengirim uang ke rekening dana investor kalian masing-masing.
Selain agar dana kalian aman untuk diolah, hal ini penting agar dana yang terkumpul bisa langsung dikelola dengan mudah oleh manajer investasi.
Lalu, transaksi akan jauh lebih mudah dan cepat, karena dana sudah tersedia di rekening kalian.
Pengisian saldo sendiri sebenarnya sama di tiap agen investasi. Umumnya, perbedaan ada di segi biaya awal atau biaya pendaftaran.
Pada Mirae Sekuritas, misalnya, mereka menerapkan biaya saldo awal sebesar 10 juta rupiah, begitu juga dengan sekuritas lainnya.
Untungnya, Indopremier tidak menetapkan setoran awal. Pada saat menyelesaikan pendaftaran dan memperoleh akun, kalian bisa langsung mentransfer sejumlah uang untuk mulai berinvestasi, sebanyak yang kalian inginkan.
Tidak adanya setoran awal ini menjadi alasan Indopremier menjadi salah satu sekuritas yang populer di Indonesia untuk investasi saham, karena tak banyak dari pesaingnya yang menawarkan keuntungan serupa.
Jadi, dengan adanya keleluasaan ini, kalian bisa menggunakannya dengan baik dalam memperoleh keuntungan lewat investasi.
Nah, ada beberapa cara mengisi saldo Indopremier yang harus kalian ketahui.
Cara Mengisi Saldo Indopremier
Sebenarnya cara mengisi saldo Indopremier cukup mudah, hanya seperti transfer bank pada umumnya saja.
Namun, kalian tetap harus mengirimkan dana ke rekening yang tepat. Untuk itu, kalian bisa melihat informasi lengkapnya langsung dari aplikasi IPOT.
Transaksi bisa dilakukan dengan bebas melalui ATM, Mobile Banking, maupun dengan berbagai E-wallet yang kalian miliki.
Maka dari itu, bisa dibilang caranya cukup sederhana, dan bahkan sangat memudahkan, berikut adalah cara-caranya:
- Pastikan aplikasi IPOT sudah ada di handphone kalian, silahkan download apabila belum
- Pilih bagian ‘Profile’ yang ada di bagian kanan atas
- Tekan bagian ‘Informations’
- Lanjutkan dengan memilih ‘Account Info’
- Pada bagian ini akan ditampilkan informasi berupa Rekening Dana Investor/Nasabah mu, salinlah informasi ini
- Kemudian transfer dananya ke rekening ini, dan pastikan sudah memasukkan informasi yang tepat
- Transfer sejumlah dana yang kalian inginkan (tidak ada minimal deposit)
- Langkah selesai, dan kalian sudah bisa mengecek saldo yang masuk
Mengecek Saldo yang Sudah Masuk
Sebelum mulai melakukan transaksi pembelian saham atau instrumen keuangan lainnya, ada baiknya jika kalian mengecek saldonya sudah masuk atau belum.
Untuk melakukannya, kalian bisa ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Di aplikasi IPOT, pilih bagian ‘Profile’.
- Lanjutkan dengan klik ‘Cash and Portfolio’, kemudian ‘Kas’.
- Nah, informasi saldo mu akan ditampilkan di sini.
Seharusnya, jika kalian sudah melakukan transfer ke bank yang sesuai dengan RDN, maka dana sudah pasti masuk.
Dengan begitu, kalian bisa langsung melanjutkan dengan transaksi pembelian saham.
Namun terkadang beberapa masalah muncul seperti dana yang lelet masuknya, atau masalah lainnya.
Sembari menunggu, kalian bisa menanyakan solusinya langsung pada CS Indopremier yang selalu sedai melayani kalian.
Itulah beberapa cara mengisi saldo Indopremier, lengkap dengan cara mengecek saldonya.
Dengan saldo yang sudah terisi, kini kalian sudah bisa mulai “berbelanja” saham yang kalian inginkan.
Pastikan untuk memilih saham yang tepat agar bisa mencapai tujuan investasi kalian dengan baik.